Friday, April 27, 2018

7 Potret Hewan Aneh yang Ada di Dunia Ini Bikin Kamu Syok

Hudsonlim1991 - Bumi jadi tempat persinggahan para makhluk hidup ini penuh kejutan di dalamnya. Mulai dari penemuan aneh para ilmuwan tentang spesies makhluk hidup sampai penemuan barang bersejarah zaman dahulu. Binatang-binatang yang ditemukan dan tergolong dalam hewan yang aneh ini juga ternyata ada lho di bumi. Walaupun populasinya tergolong sedikit dan hanya ada di kawasan tertentu ninatang ini beneran ada. Keanehan hewan ini terbukti bahwa keragaman makhluk hidup di bumi itu cukup banyak tapi hewan ini bukan monster lho ya. Yuk liat aja ulasannya langsung!

1. Poodle Moth, Venezuela

http://jaztattoobk.com/

Hewan ini punya bulu yang mirip anjing poodle. Kamu bisa ketemu ini kalau kamu ke negara Venezuela. Penemuan hewan aneh ini tahun 2009 oleh Dr. Arthur Anker.


2. Kumbang leher panjang, Madagaskar


Salah satu deretan hewan aneh dari golongan serangga nih. Selain jerapah yang punya leher panjang ternyata kumbang ini juga punya leher panjang. Kumbang jerapah ini asalnya dari Madagaskar. Keunikan leher ini punya keistimewaan yang beda berdasarkan jenis kelamin lho. Kalau kumbang jantan lehernya berfungsi buat bertarung menjaga betinanya. Nah, kalau leher kumbang betina dipakai buat bikin sarang untuk keturunannya alias telur kumbang. Kerjasama yang harmonis!



Hewan ini sebenarnya bayi tripang. Clutha larva ini bentuknya memang aneh lebih mirip babi tapi versi kecilnya. Bener gak? Hewan ini bisa kamu lihat di perairan laut yang dalamnya lebih dari 1.000-4.000 meter dari permukaan bawah laut.



Salah satu hewan dengan hidung paling unik ini ada di Amerika dan Kanada guys. Tikus ini punya kelebihan di hidungnya.



Hewan ini tergolong dalam jenis mamalia laut yang langka. Mamalia selalu identik dengan gigi yang tajam dan tubuh yang besar. Tapi setelah kamu liat mamalia yang satu ini pasti diluar dugaan kamu. Asal muasalnya, yang menemukan ikan ini adalah seorang nelayan Meksiko guys. Kemudian diberi nama Cyclops Shark karena mamalia yang cuma punya satu mata, sebenarnya Cyclops atau cyclopia itu sendiri merupakan kelainan pada makhluk hidup dengan kelainan satu mata, kelainan ini juga bisa aja dialami oleh manusia lho. 



Jumlah perairan yang lebih besar daripada daratan di bumi ini tentu jumlah populasi hewan sebenarnya banyak, hanya belum banyak yang tahu jenisnya. Goliat Tiger Fish dengan ukuran besar dan gigi taring yang tajam ini ada dialiran danau Tanganyika, Kongo.



Ikan yang berbentuk kelelawar ini cukup aneh gak menurut kamu? Warna bibir dan hidung ikan ini merona banget tuh kalah deh cewek pakai lipstik juga. Keanehan ikan ini ditemukan di kawasan perairan Galapagos.

Gimana menurut kamu penampakan dari binatang yang ada di dunia ini? Meskipun aneh tapi hewan itu beneran ada. Semoga bisa menambah wawasan kamu jadi gak aneh kalau suatu saat kamu ketemu sama mereka.

1 comment: